HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DAN KEPERCAYAAN DIRI TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA KELAS VIII DI SMP KRISTEN WAIKABUBAK

Meyti Mirnawati, Ettie Rukmigarsari, Anies Fuady

Abstract


Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui apakah ada hubungan yang signifikan antara motivasi belajar terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa, dan (2) mengetahui apakah ada hubungan yang signifikan antara kepercayaan diri terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis ex post facto. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Kristen Waikabubak yang berjumlah 61 siswa dari 161 populasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis uji korelasi dengan menggunakan software SPSS 25 diperoleh hasil: (1) nilai Sig (2-tailed) pada motivasi belajar terhadap kemampuan pemecahan masalah =  0,004 < 0,05, dan (2) nilai Sig (2-tailed) pada kepercayaan diri terhadap kemampuan pemecahan masalah = 0,003 < 0,05. Hal ini berarti dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara motivasi belajar terhadap kemampuan pemecahan masalah dan ada hubungan yang signifikan antara kepercayaan diri terhadap kemampuan pemecahan masalah.

Kata kunci: motivasi belajar, kepercayaan diri, kemampuan pemecahan masalah


Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2012. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Azhar, S. 2007. Metode Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Belajar

Hendriana, Heris., Sumarno, Utari. 2018. Hard Skills and Soft Skills Matematik Siswa. Bandung: PT Refika Aditama

Maliya, N., Sukestiyarno, S. 2019. Analysis of Mathematical Problem Solving Ability Based on Self Confidence in Creative Problem Solving Learning and Independent Learning Assisted Module. Unnes Journal of Mathemathics Education Research 8 (1)

Purba, L. A. 2019. Hubungan Motivasi Belajar terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa.

Rahmah, A. T., Aniswita., Fitri, H. 2020. Pengaruh Motivasi Belajar Siswa terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa di Kelas VIII MTsN 3 Agam Tahun Pelajaran 2018/2019. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Al Qasadi 4(1)

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta

Uno, H. 2008. Motivasi dan Pengukurannya: Analisis di Bidang Pendidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara

Wulandari, A. E., Azhar & Jusra, H. 2018. Hubungan Antara Motivasi Belajar terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa pada Kelas VII. Prosiding Senamku


Refbacks

  • There are currently no refbacks.