Analisis Kesalahan Penggunaan Bahasa Indonesia Dalam Bidang Diksi dan Ejaan Pada Teks Laporan Hasil Observasi Siswa Kelas X SMAN 7 Malang

Dina Rizki Afkarina

Abstract


Abstrak: Analisis kesalahan berbahasa memiliki banyak keuntungan terutama dalam pengajaran bahasa. Adanya analisis kesalahan berbahasa dapat mengetahui kesalahan yang dilakukan siswa. Penelitian ini secara umum bertujuan mendeskripsikan analisis kesalahan penggunaan bahasa Indonesia dalam bidang diksi dan ejaan pada teks laporan hasil obersvasi siswa kelas X SMAN 7 Malang. Secara khusus tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan (1) bentuk kesalahan diksi, (2) bentuk kesalahan ejaan, dan (3) upaya guru dalam memperbaiki kesalahan. Berdasarkan  hasil penelitian maka dapat disimpulkan  bahwa (1) terdapat bentuk kesalahan diksi atau pilihan kata pada teks laporan hasil observasi siwa kelas X SMAN 7 Malang sebanyak 15 meliputi, ketidaktepatan pilihan kata (KPK) 6 kesalahan, ketidaksesuaian kata (KK) 5 kesalahan, dan penggunan kata tidak ekonomis (PKTE) 4 kesalahan, (2) bentuk kesalahan ejaan pada teks laporan hasil observasi siwa kelas X SMAN 7 Malang sebanyak 63 kesalahan meliputi, penggunaan huruf kapital (PHK) 39 kesalahan, penggunaan huruf miring (PHM) 8 kesalahan, penggunaan tanda baca (PTB) 12 kesalahan, dan penulisan kata (PK) 4 kesalahan, (3) upaya guru dalam memperbaiki kesalahan penggunaan bahasa Indonesia pertama, meningkatkan penguasaan kaidah bahasa pada siswa, kedua, memberikan pemahaman lebih lanjut mengenai kaidah kebahasaan baik dalam bidang diksi maupun ejaan, ketiga, memberikan motivasi membaca terhadap siswa, dan keempat, model dan metode pembelajaran yang dipakai guru akan lebih bervariasi dan menyenangkan.

Kata Kunci: kesalahan berbahasa, bentuk kesalahan, upaya mengatasi kesalahan, laporan hasil observasi


Full Text:

PDF

References


Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2016. Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia. Cetakan ke-4 . Jakarta: Balai Bahasa Jawa Tengah.

Chaer, Abdul. 2011. Ragam bahasa Ilmiah. Jakarta: Rineka Cipta.

Dalman. 2016. Keterampilan Menulis. Depok: PT Rajagrafindo.

Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Baru. 2009. Jakarta: PT Media Pustaka Phoenix Jakarta Tabulasi.

Rahayu, Anita dan Sudaryanto. 2018. Kesalahan Ejaan, Diksi, dan Morfologi dalam Karangan Deskripsi Mahasiswa Asal tiongkok. Diaglosia-Jurnal Pendidikan, Kebahasaan dan Kesusastraan Indonesia. Vol 2 (1). (http://eprints.uad.ac.id/id/eprint/14772 di unduh pada tanggal 2 Mei 2021)

Sugiono. 2019. Metode Penelitian Kualitatif, Kuantitaif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Utami, Retno. 2018. Panduan Terampil Membaca. Surakarta: CV Teguh Karya.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.