IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN MENULIS PUISI DENGAN TEKNIK AKROSTIK MELALUI MODEL DISCOVERY-INQUIRY PADA PESERTADIDIK KELAS 4 SDI HASANUDDIN DILEM 1

ganjar setyo widodo

Abstract


Abstrak: Teknik akrostik merupakan teknik yang sering digunakan dalam penulisan puisi tingkatan dasar. Teknik ini diharapkan bisa mempermudah siswa dalam melakukan kegiatan atau penugasan menulis puisi. Penerapan model discovery-inquiry digunakan untuk menekankan pada proses belajar kritis dan analitis untuk mencari dan menemukan jawaban masalah yang dipertanyakan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran menulis puisi dengan teknik akrostik melalui model discovery-inquiry pada peserta didik kelas IV SDI Hasanuddin Dilem 1. Penelitian ini mengunakan pendekatan kualitatif. Model pengembangan yang digunakan pada penelitian ini mengacu pada model discovery-inquiry yang melatih kreatifitas dan cara berpikir siswa untuk jadi lebih aktif dan kritis. Data kualitatif diperoleh dari observasi dan wawancara. Untuk sumber data yang digunakan yaitu siswa kelas IV Sekolah Dasar, tahun ajaran 2021/2022 yang berjumlah 9 siswa. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari 2022 – Juni 2022. Hasil dari penelitian implementasi penulisan puisi dengan teknik akrostik dan model discovery-inquiry ini dapat dikatakan berhasil dan memperoleh hasil yang sesuai dengan penerapan tujuan penulisan puisi akrostik.. Pengimplementasian penulisan puisi akrostik ini dinyatakan sangat efektif dan berjalan sesuai perencanaan penelitian serta meningkatkan kualitas pembelajaran menjadi lebih baik lagi baik dari siswa maupun guru.

Kata kunci: menulis, puisi akrostik, discovery-inquiry

 


Full Text:

PDF

References


Abduh, N.K. 2018. Pemanfaatan teknik akrostik untuk meningkatkan kemampuan menulis puisi siswa kelas VIII SMP. RETORIKA: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya, 11(1), 40. https://doi.org/10.26858/retorika.vllil.4979

Ahmad, S. 2010. Model Discovery Learning Sebagai Upaya Meningkatkan Berpikir Kritis Peserta Didik SD. Jurnal pendidikan tambusai, 1469-1479

Akhadiah, dkk. 2012. Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga.

Arifin, Z. 2013. Evaluasi pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdkarya.

Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur penelitian suatu pendekatan praktis. Jakarta: Rineka Cipta

_______. 2011. Prosedur Penelitian. Bandung : Rineka Cipta.

Djojosuroto, K. 2005. Puisi, pendekatan, dan pembelajaran. Bandung: Nuansa.

Ester, M. 2007. Memahami puisi. Bandung: Angkasa.

Hidayat, T., Mawardi, M., & Astuti, S. (2019). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Dan Hasil Belajar Siswa Kelas IV Melalui Model Pembelaran Discovery Learning Pada Tema Indahnya Keberagamandi Negeriku. Judika (Jurnal Pendidikan Unsika), 7(1), 1-9.

Jauhari, H. 2013. Terampil mengarang. Bandung: Nuansa Cendika.

Jabrohim, Anwar, dan Sayuti. 2009. Cara Menulis Kreatif. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Keraf, Gorys. 2010. Diksi Dan Gaya Bahasa. Jakarta: Gramedia.

Mahnun, Nunu. 2012. Media Pembelajaran (Kajian Terhadap Langkah-Langkah Pemilihan Media dan Implementasinya dalam Pembelajaran. Jurnal pemikiran islam, 37(1), 27-35.

Majid, Abdul. 2014. Perencanaan pembelajaran. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Rusman. 2012. Model-model pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Semi, A. 2007. Dasar-dasar keterampilan menulis. Bandung: Angkasa.

Siswanto, Wahyudi. 2013. Pengantar Teori Sastra. Jakarta: Grasindo.

Sopandi. 2010. Memahami Puisi. Bogor: Quadra.

Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif RND. Bandung: Alfabeta.

Tarigan, H.G. 2008. Menulis Sebagai Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.

Tarigan, H.G. 2009. Pengajaran Gaya Bahasa. Bandung: Angkasa

Wardoyo, Sigit. 2012. Teknik menulis puisi. Jakarta: Graha Ilmu


Refbacks

  • There are currently no refbacks.