PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA PADA MATERI HIMPUNAN KELAS VII B SMP N 14 HALMAHERA-TENGAH TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Aprilia Karjono, Zainal Abidin, Ettie Rukmigarsari

Abstract


Abstrak : Tujuan penelitian ini adalah: (1) untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe creative problem solving (CPS)  dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika peserta didik pada materi himpunan kelas VII. (2) untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa setelah diterapkannya model pembelajaran creative problem solving (CPS)  pada materi himpunan kelas VII . Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Setiap siklus pada penelitian tindakan kelas terdapat 4 tahap kegiatan yaitu: perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Penelitian ini berlangsung pada bulan Agustus-September 2020 di SMP N 14 Halmahera Tengah tahun pelajaran 2020/2021. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan disimpulkan bahwa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe creative problem solving (CPS) dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika peserta didik kelas VII  SMP. Adapun hasil dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. (1) Observasi kegiatan pendidik pada siklus I menunjukkan persentase 76,06%, sedangkan pada siklus II menunjukkan peningkatan persentase sebesar  81,78(2) Observasi kegiatan peserta didik pada siklus I menunjukkan persentase 78,84%, sedangkan pada siklus II persentase menunjukkan peningkatan yaitu 81,53%; (3) Hasil tes yang dilakukan setiap akhir siklus persentase pada tes akhir siklus I yaitu 64,28%, sedangkan hasil pada tes akhir siklus II mengalami peningkatan dengan persentase sebesar 85,71%; (4) Hasil respon wawancara terhadap peserta didik, diperoleh pada siklus I persentase sebesar 50%, sedangkan respon peserta didik pada siklus II meningkat menjadi 66,67%.

Kata Kunci: Model Pembelajaran Creative Problem Solving, Kemampuan Pemecahan Masalah


Full Text:

PDF

References


Aqib, Zainal. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: CV. Yrama Widya.

Arikunto, Suharsimi. 2012. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Asri, Abdur Rahman dan Mohammad Tohir. 2017. Buku matematika siswa kelas VII. Kementrian pendidikan dan kebudayaan edisi revisi. Jakarta : kemdikbud.

Cahdriyana, Rima Aksen, Imam Sujadi, dan Riyadi. 2014. “Representasi Matematis Siswa Kelas VII di SMPN 9 Yogyakarta dalam Membangun Konsep Sistem Persamaan Linear Dua Variabel.” Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika 2(6). Diakses pada 28 Desember 2020 (http://jurnal.fkip.uns.ac.id /index.php/s2math/article/view/4534/3119).

Clements, Douglas H. & Sarama, Julie. 2009. Learning and Teaching Early Math: The Learning Trajectories Approach. New York: Routledge

Hadija dan Herlawan. 2017. Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VII melalui penerapan model pembelajaran creative problem solving (CPS) berbasis kontekstual. Jurnal Penelitian Pendidikan dan Pengajaran Matematika vol. 3 no. 1, pp. 33–38, Maret 2017 diakses di urnal.unsil.ac.id/index.php/jp3m tanggal 23 Maret 2020.

Hudojo, Herman. 2009. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Matematika. Malang : Universitas Negeri Malang.

Iskandar. 2010. Penelitian Tindakan Kelas (Pengembangan Profesi Guru). Jakarta: Gaung Persada Press (GP Press).

Lestari dan Yudhanegara. 2015. Penelitian Pendidikan Matematika. Bandung: PT. Refika Aditama.

Martler, C.A. 2014. Penelitian Tindakan Kelas (Meningkatkan Sekolah dan Memperdayakan pendidik). Jakarta Barat: PT Indeks Permata Puri Media.

Moleong, L.J. 2018. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Purwanto. 2013.Evaluasi hasil belajar.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Ruseffendi, E. T. 2010. Dasar-dasar Penelitian Pendidikan dan Bidang NonEksakta Lainnya. Bandung: Tarsito.

Sugiyono. 2015. Metodologi Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Supardi. 2015. Penelitian Tindakan kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Udiyah, Ika Nur Mas dan Hernik Pujiastitik. 2017. Penerapan Model Pembelajaran Creative Problem Solving (CPS) terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah IPA Kelas VII SMP Negeri 2 Tuban. Jurnal Proceeding Biology Education Conference Volume 14, Nomor 1 Program Studi Pendidikan Biologi UNIROW Tuban.

Uno, Hamzah B. 2012. Perencanaan Pembelajaran. Jakarta : Bumi Aksara


Refbacks

  • There are currently no refbacks.