Penggunaan Abreviasi Pada Kolom Komentar Media Sosal (facebook, instagram dan twitter) Mahasiswa Universitas Islam Malang

Arina Adinda Resta

Abstract


ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan proses abreviasi pada media sosial (facebook, twitter dan instagram) mahasiswa Universitas Islam Malang. Penelitian ini difokuskan pada dua hal yaitu, (1) mendeskripsikan proses abreviasi pada kolom komentar media sosial (facebook, instagram dan twiter) Mahasiswa Universitas Islam Malang (2) mendeskripsikan bentuk abreviasi yang sering digunakan pada media sosial (facebook, twitter dan instagram) Universitas Negeri Malang. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Pada umumnya abreviasi dibedakan menjadi lima bentuk yaitu singkatan, penggalan, akronim, kontraksi, dan lambang huruf. Pemakaiannya yang terdapat dalam bahasa tulis khususnya di media sosial, permasalahan yang muncul akibat dari bahasa abreviasi merupakan strategi terbaru untuk berkomunikasi. Salah satu permasalahan bahasa yang paling berkembang saat ini adalah penggunaan bahasa yang didukung oleh perangkat teknologi, khususnya bahasa yang digunakan di media sosial, seperti line, whatsapp, facebook, dan instagram umumnya mengalami gejala pemendekan atau abreviasi. Oleh karena itu, objek penelitan ini adalah data berupa abreviasi berbentuk kata yang terdapat dalam kolom komentar media sosial. Hasil tersebut diperoleh berdasarkan penyeleksian data yang telah dilakukan dengan cara membaca berulang-ulang. Dari beberapa proses abreviasi, mahasiswa UNISMA banyak menggunakan jenis abreviasi singkatan untuk menulis di kolom komentar maupun memposting tulisan di media sosial. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan mendeskripsikan proses abreviasi pada media sosial (facebook, twitter dan instagram) mahasiswa Universitas Islam Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Disebut penelitian kualitataif karena digunakan untuk meneliti pada kondisi objek alamiah, di mana peneliti menjadi instrumen utama. Hasil penelitian yaitu yang diperoleh dari kolom komentar media sosial dalam facebook, instagram dan twitter februari 2021 terdapat jenis abreviasi bahasa Indonesia ditemukan sejumlah 100 data.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.