EFEK LAMA PAPARAN DAN TINGKAT VOLUME PIRANTI DENGAR PADA KONSENTRASI BELAJAR DAN PERFORMA AKADEMIK MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ISLAM MALANG

Dyah Melati Anggraeni, Muhammad Zainul Fadli, Fifin Pradina Duhitatrissari

Abstract


ABSTRAK

Pendahuluan : Proses pembelajaran Fakultas Kedokteran Universitas Islam Malang sebagian masih dilaksanakan secara daring dengan durasi lebih dari 1 jam sehingga memungkinkan mahasiswa menggunakan piranti dengar dengan waktu lama. Penggunaan piranti dengar dengan volume tinggi dan penggunaan yang lama dapat berpengaruh terhadap kinerja otak yang menyebabkan adanya gangguan perhatian, sehingga tidak dapat memahami apa yang sedang dipelajari.

Metode : Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional dengan teknik purposive sampling. Data lama paparan dan tingkat volume piranti dengar didapatkan melalui kuesioner yang dibuat dan dimodifikasi dari penelitian Hamzah. Kuesioner konsentrasi dibuat dan dimodifikasi mengambil acuan jurnal Li & Yang, 2016, study skills assesement questionnaire pada section concentration and memory dan motivated strategies for learning questionnaire (MSLQ) dan Nilai IPK untuk data performa akademik. Analisa data menggunakan uji regresi logistik ordinal dengan SPSS 26.0

Hasil : Hasil uji regresi logistik didapatkan lama paparan bepengaruh pada konsentrasi belajar (P < 0,05) sedangkan tingkat volume tidak  berpengaruh (P > 0,05). Pada hasil uji regresi logistik performa akademik didapatkan lama paparan dan tingkat volume berpengaruh terhadap performa akademik (P < 0,05)

Kesimpulan : Lama paparan berpengaruh signifikan terhadap konsentrasi belajar dan performa akademik, sedangkan tingkat volume berpengaruh signifikan terhadap performa akademik, tetapi tidak berpengaruh signifikan pada konsentrasi belajar

Kata Kunci : Piranti dengar, lama paparan, tingkat volume, konsentrasi belajar, performa akademik

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.