AKTIVITAS ANTIBAKTERI KOMBUCHA Annona muricata Linn, Clitoria ternatea DAN KOMBINASI KEDUANYA TERHADAP Salmonella sp

Sinta Lutfiah, Yoyon Arif Martino, Dini Sri Damayanti

Abstract


ABSTRAK

Pendahuluan: Kombucha merupakan minuman fermentasi mengandung bakteri asam laktat, asam organik dan fenol. Daun Annona muricata L. dan bunga Clitoria ternatea mengandung kaya akan fenol sehingga dapat dijadikan bahan dasar kombucha.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi kombucha Annona muricata L. dan Clitoria ternatea dalam menghambat bakteri Salmonella sp.

Metode: Pembuatan kombucha menggunakan simplisia kering Annona muricata L., simplisia Clitoria ternatea, gula dan Symbiotic Culture of Bacteria and yeast (SCOBY). Proses fermentasi kombucha dilakukan selama 14 hari. Uji antibakteri menggunakan Zone of Inhibition (ZOI) dengan metode difusi cakram (sembilan kali pengulangan). Antibiotik kloramfenikol digunakan sebagai kontrol. Pengukuran zona hambat bakteri Salmonella sp. dilakukan dengan mengukur diameter ZOI menggunakan software OptiLab versi 2.2. Analisa data menggunakan uji One Way Analysis of Variance (ANOVA). Kemudian dilanjut uji Post-Hoc Tukey dengan signifikansi p< 0,05.

Hasil: Zona hambat kombucha Annona muricata L., Clitoria ternatea dan Kombinasi keduanya didapatkan hasil sebagai berikut 8,54±0,53; 8,42±0,35; 9,13±0,6mm dan daya hambat antibiotik kloramfenikol sebagai kontrol 21,15±1,01 mm. Berdasarkan analisa data, Kombucha Annona muricata L, Clitoria ternatea dan Kombinasi tidak berbeda signifikan namun lebih rendah dari antibiotik kloramfenikol.

Simpulan: Kombucha Annona muricata Linn, Kombucha Clitoria ternatea dan kombucha kombinasi keduanya memiliki potensi menghambat pertumbuhan bakteri Salmonella sp.

Kata Kunci: Kombucha, Annona muricata Linn, Clitoria ternatea, Salmonella sp


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.