Pengaruh Pengetahuan Bank Syariah Religiusitas Akad Wadiah dan Sistem Bagi Hasil Terhadap Minat Menabung Di Perbankan Syariah (Studi Kasus Nasabah Bank Syariah Di Kota Malang)

Utamima Amarwati, Nur Diana, M. Cholid Mawardi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pengetahuan bank syariah, religiusitas, akad wadiah dan sistem bagi hasil terhadap minat menabung di perbankan syariah pada nasabah bank syariah di Kota Malang. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Pengetahuan bank syariah, religiusitas, akad wadiah dan sistem bagi hasil, sedangkan variabel terikatnya adalah minat menabung, jenis penelitian ini adalah kuantitaif korelasional. Sumber data dalam penelitian menggunakan data primer. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner berupa google form, peneliti membagikan daftar pertanyaan kepada nasabah bank syariah di Kota Malang yang menjadi responden penelitian. Populasi penelitian ini adalah nasabah bank syariah di Kota Malang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan teknik purposive sampling. Pengujian hipotesis menggunakan analisis statistik deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda, dengan alat analisis menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pengetahuan bank syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung dengan nilai (0,002 < 0,05) variabel religiusitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung dengan nilai (0,031 < 0,05) variabel akad wadiah berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung dengan nilai (0,000 < 0,05) variabel sistem bagi hasil berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung dengan nilai (0,000 < 0,05).
Kata Kunci: Minat Menabung, Pengetahuan Bank Syariah, Religiusitas, Akad Wadiah,


Full Text:

PDF

References


Antonio, M. S. 2001. Bank Syariah: Dari Teori ke Praktik. In M. S. Antonio (Ed.), Google Books (Pertama, p. 37). Gema Insan.

Aurefanda, Vino. (2019). Pengaruh Pengetahuan Mahasiswa Tentang Bank Syariah Terhadap Minat Menabung (Studi Kasus: Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam). Skripsi. Universitas Islam Negeri Ar- Raniry.

Azira, Yumi. (2021). Analisis pengaruh pengetahuan akad wadi’ah terhadap minat mahasiswa perbankan syariah menabung di bank syariah indonesia kota jambi. Skripsi. Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin

Driyarkaya, N. 1987 . Percika filsafat. Jakarta: PT. Pembangunan.

Fauzi, A., & Murniawaty, I. (2020). Pengaruh Religiusitas Dan Literasi Keuangan Syariah Mahasiswa Terhadap Minat Menjadi Nasabah Di Bank Syariah. Economic Education Analysis Journal, 9(2), 473-486.

Habibah, G. A. & Hasanah, A. N. (2021). Pengetahuan Masyarakat Tentang Perbankan Syariah Terhadap Minat Menabung Di Bank Syariah (Studi pada Masyarkat Desa Pagar Puding Kec. Tebo Ulu). MARGIN: Journal of Islamic Banking, 1(1), 44- 57.

Kholid, M, Muhammad, A. (2011). Fiqh Perbankan. Bandung: CV. Pustaka Setia.

Otoritas Jasa Keuangan. (2021). Strategi Nasional Literasi Keuangan Indonesia.

Prasetyo, B. & Jannah, M. L. (2006) Metode Penelitian Kuantitatif: Teori dan Aplikasi, Ed. 1, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, hlm. 3.

Siagian, A. O. (2021). Lembaga-Lembaga Keuangan Dan Perbankan Pengertian, Tujuan, dan Fungsinya. In A. O. Siagian (Ed.), Google Books (Pertama, p. 7). Insan Cendekia Mandiri.

Wiroso. (2015). Pengimpun Dana Dan Distribusi Hasil Usaha Bank Syariah. Jakarta: PT. Grasindo.

Yulia Putri, dkk. (2019) Strategi Meningkatkan Minat Menabung di Bank Syariah melalui Penerapan Religiusitas, Jurnal Manajemen Bisnis: Performa Vol. 16, No.1.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

El-Aswaq : Islamic Economic and Finance Journal is indexed by:

   

El-Aswaq : Islamic Economic and Finance Journal also registered in ICI (Index Copernicus International) as N/I Journal

 Creative Commons License

El-Aswaq : Islamic Economic and Finance Journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

View My Stats