PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN PEMBIAYAAN MUSYARAKAH TERHADAP PROFITABILITAS BANK (STUDI KASUS PADA BANK SYARIAH BUKOPIN)

Achmad Choirul Afan, Sri - Nuringwahyu, Ratna Nikin Hardati

Sari


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembiayaan Mudharabah dan pembiayaan Musyarakah terhadap profitabilitas Bank Syariah Bukopin secara parsial maupun secara simultan serta untuk mengetahui variabel yang berpengaruh dominan terhadap profitabilitas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh laporan keuangan yang sudah dipublikasikan oleh Bank Syariah Bukopin. Teknik Sampling dilakukan dengan cara Sampling Purposive. Jumlah sampel yang dipakai dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 sampel yang berupa laporan keuangan bulanan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, data tersebut dikumpulkan dengan metode dokumentasi. Analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah Uji Normalitas, Analisis Korelasi Pearson Product Moment, Analisis Regresi Linier Berganda, Uji t (parsial) dan Uji F (simultan) dengan bantuan program SPSS 23.
Hasil penelitian ini diperoleh bahwa variabel pembiayaan Mudharabah tidak berpengaruh terhadap profitabilitas. Variabel pembiayaan Musyarakah berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas dengan hasil thitung > ttabel (-2,324 > 2,052) dengan mengabaikan tanda dan dengan tingkat signifikan (0,028 < 0,05) maka Ha diterima dan Ho ditolak. Variabel pembiayaan Mudharabah dan pembiayaan Musyarakah secara simultan berpengaruh terhadap profitabilitas Bank Syariah Bukopin dengan hasil Fhitung > Ftabel (4,414 > 3,354) dengan tingkat signifikansi (0,022 < 0,05). Nilai Koefisien Determinasi (R Square) sebesar 0,246. Hal ini menunjukkan bahwa sebesar 24,6% dari profitabilitas dapat dijelaskan dengan pembiayaan Mudharabah dan pembiayaan Musyarakah, sedangkan 75,4% dijelaskan oleh variabel lain diluar dari penelitian ini.


Kata Kunci


pembiayaan Mudharabah, pembiayaan Musyarakah dan profitabilitas

Teks Lengkap:

PDF (English)

Referensi


Algifari. 2003. Statistika Induktif untuk Ekonomi dan Bisnis. Yogyakarta:

Akademi Manajemen Perusahaan YKPN.

Antonio, Muhammad Syafi’i. 2001. Bank Syariah dari Teori ke Praktik. Jakarta : Gema Insani Press.

Hamdi, Asep Saepul. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif Aplikasi dalam Pendidikan. Yogyakarta: deepublish.

Hanafi, Mamduh M. 2004. Manajemen Keuangan. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta.

Harmono. 2011. Manajemen Keuangan berbasis balanced scorecard. Jakarta: Bumi aksara.

Hery. 2015. Analisis Kinerja Manajemen. Jakarta: PT Grasindo.

Kasmir. 2014. Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Republik Indonesia. 1998. Undang-Undang RI No.10 tahun 1998 tentang Perbankan. Lembaran Negara RI Tahun 1998, No. 02. Sekretariat Negara. Jakarta.

Santosa, Purbayu Budi dan Hamdani, Muliawan. 2007. Statistika Deskriptif dalam Bidang Ekonomi dan Niaga. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Sanusi, Anwar. 2011. Metodologi Penelitian Bisnis. Jakarta: Salemba Empat.

Siagian, Dergibson dan Sugiarto. 2000. Metode Statistika untuk Bisnis dan Ekonomi. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Sugiyarso, G dan Winarni, F. 2006. Manajemen Keuangan pemahaman laporan keuangan, pengelolaan aktiva, kewajiban dan modal. Serta pengukuran kinerja perusahaan. Yogyakarta: Media pressindo.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Methods). Bandung: Alfbeta.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfbeta.

Suharsaputra, Uhar. 2014. Metode penelitian kuantitatif, kualitatif dan tindakan. Bandung: PT Refika Aditama.

Yaya, Rizal, Martawireja, Aji Erlangga dan Abdurahim, Ahim. 2014. Akuntansi Perbankan Syariah Teori dan Praktik Kontemporer. Jakarta : Salemba Empat.

Yusmad, Muammar Arafat. 2018. Aspek Hukum Perbankan Syariah dari Teori ke Praktik. Yogyakarta : CV. Budi Utama.

Zaharuddin, Harmaizar. 2006. Menggali Potensi Wirausaha. Bekasi: CV Dian Anugerah Prakasa.

http://www.syariahbukopin.co.id/id/produk-dan-jasa/pembiayaan

Aditya, Muhammad Rizal. 2016. “Pengaruh Pembiayaan Mudharabah dan Pembiayaan Musyarakah terhadap Tingkat Profitabilitas Bank Umum Syariah Periode 2010-2014”. Skripsi. Program Studi Akuntansi Jurusan Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta.

Hasanah, Nurul. 2017. “Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah dan Musyarakah terhadap Tingkat Profitabilitas Pada Bank Syariah Mandiri”. Skripsi. Jurusan Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Surakarta.

Widanengsih. 2011. “Pengaruh Penerapan Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah dan Murabahah terhadap Tingkat Rentabilitas (Penelitian Pada Bank Syariah Mandiri KCP Kuningan)”. Skripsi. Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (Iain) Syekh Nur Jati Cirebon.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.