PENGARUH TINGKAT PENGGUNAAN JERAMI PADI DALAM COMPLETE FEED TERMENTASI TERHADAP EFISIENSI PAKAN DAN NILAI EKONOMIS PADA KAMBING PE

Akbar Avocado, Usman Ali, Umi Kalsum

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan menganalisis tingkat penggunaan jerami padi dalam complete feed termentasi terhadap Efisiensi Pakan dan Nilai Ekonomis pada kambing Pe. Materi yang digunakan pada penelitian ini adalah kambing PE yang berumur 12 bulan sampai 36 bulan, Sebanyak 15 ekor kambing yang digunakan dalam penelitian., jerami padi, tebon jagung, ampas bir, onggok dan starter aspergillus niger. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode percobaan dengan menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) berdasarkan bobot badan kambing PE diacak dalam suatu RAK dengan 5 perlakuan dan 3 kelompok.  P1 = Jerami padi 16%, P2 = Jerami padi 21%, P3 = Jerami padi 26%, P4 = Jerami padi 31%, P5 = Jerami padi 36%. Data yang di peroleh di analisis menggunakan uji ANOVA (Analysis of Variance). Apabila hasil analisis ragam menunjukan pengaruh signifikan, maka dilanjutkan dengan uji BNT. Hasil penelitian tingkat penggunaan jerami padi berpengaruh signifikan (P<0,01) terhadap Efisiensi Pakan dan Nilai Ekonomis, sedangkan kelompok bobot badan berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap Efisiensi Pakan.Nilai rata-rata Efisiensi Pakan : P1 : 113,58 c, P2 : 12,89bc, P3 : 12,04bc, P4 : 8,98 ab, P5 : 6,78 a, Nilai Ekonomis: P1 : 11381,78a, P2 : 12961,73a, P3 : 14226,63a, P4 : 18244,86ab, P5 : 22275,93b, .Kesimpulan penelitian ini adalah tingkat penggunaan jerami padi sangat berpengaruh sangat nyata terhadap Efisiensi Pakan dan Nilai Ekonomis pada kambing Pe.

Kata kunci: Kambing PE, Efisiensi Pakan dan Nilai Ekonomis

Full Text:

PDF

References


Bahri, S.R.M.A. Adjid., Beriajaya dan Wardhana, A.H. (2003). Manajemen Kesehatan Dalam Usaha Ternak Kambing. Pusat Penelitian Dan Pengembangan Peternakan. Bogor. Jurnal Lokakarya Nasional Kambing Potong:79-95. Berbahan Limbah Hortikultura untuk Ternak Kambing. Pusat Penelitian.

Hamzah, I. (2019). Penggunaan Level Energi Dan Protein Yang Berbeda Terhadap Efisiensi Pakan, Pendapatan, Dan Income Over FeedAnd Chick Cost Pada Ayam Kampung Super Fase Pertumbuhan. Mitra Sains, 7(1), 1-10.

Hidayat, H., Arifin, H. D., dan Mudawaroch, R. E. (2019). Pengaruh Subsitusi Jerami Padi Fermentasi terhadap Produktifitas Kambing PE Jantan (Capra aegagrus Hirecus). Surya Agritama: Jurnal Ilmu Pertanian dan Peternakan, 8(1), 95-104.

Khusniati, S. 2005. Pengaruh Lama Pemeraman Jerami Padi Yang Difermentasi Oleh Isolat Bakteri Selulolitik Rumen Terhadap Kandungan Protein Kasar Dan Serat Kasar. Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga. (http://elib.pdii.lipi.go.id/katalog/index.php/searchkatalog/byId/5577). Diunggah 15 Maret 2013.

Mathius, I. W., dan Sinurat, A. P. (2001). Pemanfaatan bahan pakan inkonvensional untuk ternak. Wartazoa, 11(2), 20-31.

Purba, E. P. 2017. Pengaruh penambahan silase daun singkong dan mineral mikro organik dalam ransum berbasis limbah kelapa sawit terhadap kecernaan serat kasar dan protein kasar. Jurnal Riset dan Inovasi Peternakan (Journal of Research and Innovation of Animals), 1(1), 16-19.

Sarwono, B dan H.B. Arianto. (2003). Penggemukan Sapi potong Secara Cepat. Penebar Swadaya, Jakarta.

Siregar, I. P. 2018. Pertambahan Bobot Badan Kambing Jawarandu Pada Tingkatan Umur yang Berbeda di Usaha Peternakan Kambing “Go Farmâ€. Program Studi Peternakan. Fakultas Peternakan. Universitas Brawijaya. Malang.

Tillman, D.A., H. Hartadi., S. Reksohadipradjo dan S. Labdosoehajo. 1991. Ilmu makanan ternak dasar. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Wadjdi, M., & Ali, U. (2021). Pendampingan Usaha Peternakan Sapi Perah Mandiri di Desa Pesanggrahan Pinggiran Kota Batu Jawa Timur. Selaparang: Jurnal Pengabdian, Vol. 5 No.1.

Yeni, May. (2018). Pengaruh Level Feed Additive Tepung Daun Sambiloto (Andrographis Paniculeta) Terhadap Nilai Ekonomis Pakan Dan Income Over Feed Cost Titik Mojo.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.