PENGARUH PEMBERIAN FEED ADDITIVE TEPUNG BAWANG DAYAK (Eleutherine bulbosa) MELALUI PAKAN TERHADAP HISTOMORFOLOGI USUS HALUS BROILER

Saiful Rijal, Nurul Humaidah, Dedi Suryanto

Abstract


Bawang Dayak (Eleutherine bulbosa)adalah tanaman liar yang sering tumbuh dihutan. Bawang Dayak merupakan tanaman herbal yang mempunyai zat bioaktif bermanfaat seperti flavonoid dan saponin. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pengaruh pemberian FeedAddittive tepung Bawang Dayak melalui pakan terhadap Histomorfologi Usus Halus.Materi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tepung Bawang Dayak, pakan dan Day Old Chiks (DOC) Broiler dengan umur 15 hari sebanyak 48 ekor serta alat alat yang digunakan seperti tempat pakan, tempat minum dan kaca objek, mikroskop cahaya, silet,pipet tetes, timbangandan alat tulis.Broiler dipelihara selama 20 hari. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL).Broiler akan dipelihara selama 35 hari dan dibagi menjadi 4 perlakuan dan 3 ulangan. Setiap unit percobaan terdapat 4 ekor ayam dan setiap perlakuan diberikan campuran tepung Bawang Dayak dengan ketentuan sebagai berikut: P0= pakan komersial (sebagai control), P1= pakan komersial ditambah tepung Bawang Dayak 1,5%, P2= pakan komersial ditambah tepung Bawang Dayak 2,0%, P3= pakan komersial ditambah tepung Bawang Dayak 2,5%. Variabel yang diamati yaitu tinggi vili, lebar vili dan kedalaman crypta. ANOVA digunakan untuk menganalisis data dalam analisis data. Untuk menguji perbedaan antar perlakuan dilakukan uji BNT (Beda Nyata TerkecilHasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan tepung bawang dayak pada pakan berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap tinggi vili, lebar vili dan kedalaman crypta. Adapun rata rata nilai Tinggi Vili (µm) yaitu P0=756,39a; P1=774,26b; P2=800,56b; P3=844,72b, sedangkan Lebar Vili (µm) yaitu P0=1512,01a; P1=1623,84b; P2=1635,02b; P3=1668,72b, Kedalaman Crypta (µm) yaitu P0=257,07a; P1=272,36a; P2=291,10ab; P3=345,03b. Kesimpulan penelitian ini adalah penambahan campuran tepung Bawang Dayak (Eleutherine bulbosa) dalam pakan Broiler pada umur 15 – 35 hari dalam pakan komersil mampu meningkatkan kuantitas ukuran usus halus yang meliputi tinggi vili, lebar vili, dan kedalaman crypta.

Kata kunci: broiler, bawang dayak, histomorfologi, usus halus.


Full Text:

PDF

References


Pedaging menurut Provinsi, 2009-2019. https://www.bps.go.id/link Table Dinamis/view/id/1034.

Asti. S.S. 2019. Gambaran Histologi Uusu Halus Broiler Dengan Penambahan ProbiotikLactobacillus plantarum dan Pengaruhnya Terhadap Pertumbuhan.

http://repositori.uinalauddin.ac.id/15445/1/SITI%20SORAYA%20ASTI.pd. Diakses Pada 25 Maret 2019.

Awad, W.A., K. Ghareeb and N. Nitch. 2008. Effect of Dietary Inclution of Probiotic, Prebiotic and Symbiotic on Intestinal Glucose Absorbtion of Broiler Chickens. International Journal of Poultry Science 7(7):688-691.

Fathul, F., N. Purwanigsih dan S. Tantalo. 2003. Bahan Pakan dan Pormulasi Ransum. Jurusan Produksi Ternak, Fakultas Pertanian, Universitas Lampung. Bandar Lampung.

Galingging, R.Y 2009. Bawang Dayak (Eleutherine Palmifolia) Sebagai Tanaman obat Multifungsi. Warta Penelitian dan Pengembangan. Kalimantan Tengah, V 15(3). 2-4.

Habibah. A.S dan R. Wiradimadja. 2012. Pengaruh Pemberian Eksrak Kulit Jengkol (pithecellobium juringa (Jeck.) Pain.) dalam Ransum Terhadap Performan Ayam Broiler. Artikel Ilmiah. Fakultas Peternakan. Universitas Padjadjaran, Bandung.

Hsu, J.C., L.I. Chen and B. Yu. 2000. Effect of Levels of Crude Fiber on Growth Performances and Intestinal Carbohydrase of Domestic Gosling. AsianAust. Journal. Anim. Sci. 13 (10): 1450–1455.

Lenhardt, L. and Mozes, S. 2003. Morphological and Functional Changes of The Small Intestine in Growth-Stunted Broilers. Acta Vet. Brno. 72(3):353-358.

Lisnahan, C.V., Wihandoyo., Zuprizal, dan Sri, H. 2019. Intestinal Morphology of Native Chickens at 20 Weeks-old Supplemented by DL-methionine and L-lysine HCl Into Feed. Journal of Tropical Animal Science and Technology. 1(1): 14-21.

Pratikno, H. 2010. Pengaruh Ekstrak Kunyit (Curcuma dimestica Vahl.) Terhadap Bobot Badan Ayam Broiler (Gallus sp.). Buletin Anatomi dan Fisiologi. 18 (2): 39-46.

Schjorring, S. and Krogfelt, K.A., 2008 “Transfer of Antimicrobial Resistance Plasmids From Klebsiella Pneumoniae to Escherichia Coli in The Mouse Intestine,” Journal of Antimicrobial Chemotherapy, 62(5); 1086–1093.

Sukrayana, Y., Atmomarsono, U., Yunianto, V. D., and Supriyatna, E. 2016. Improvement of Crude Protein and Crude Fiber Digestibility of Fermented Product of Palm Kernel Cake and Rice Bran Mixture for Broiler. Jurnal Ilmu Dan Teknologi Peternakan, 1(3):167–172.

Syam, Z.Z., H.A. Amiruddin dan M. Nurdin 2014. Pengaruh Serbuk Cangkang Telur Ayam Terhadap Tinggi Tanaman Kamboja Jepang (Adenium Obesum). Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi. 3(2):9-15.

Teodoro, G.R., Ellepola, K., Seneviratne, C.J. and CY, C.Y.K.-I. 2015. Potential Use of Phenolic Acids as Anti-Candida Agents: A Review. Frontier in Microbiology 10(6):1–11.

Wahyuni, H. I. Purbarani S. A. and Suthama, N. 2019. “Dahlia Insulin and Lactobacillus sp. in Step Down Protein Diet on Vili Development and Growth of KUB Chickens,” Journal. Trop. Anim. Sci., 42 (1);19–24.

Zainuddin, Dian, M., Fitriani, Firda, M., Sri, W., Roslizawaty, dan Mulyadi, A. 2015. Gambaran Histologi Kelenjar Ayam Kampung, Bebek, Dan Merpati. Jurnal Medika Venterinaria. 9 (1): 68-70.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.