PENGARUH PENAMBAHAN BERBAGAI LEVEL SUKROSA DAN FRUKTOSA TERHADAP TOTAL BAKTERI ASAM LAKTAT DAN NILAI pH YOGHURT SUSU KAMBING

Dicky Ari Pratangga, Sri Susilowati, Oktavia Rahayu Puspitarini

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penambahan sukrosa dan fruktosa pada berbagai level terhadap total Bakteri Asam Laktat (BAL) dan nilai pH yoghurt susu kambing. Materi yang digunakan susu kambing sebanyak 5 L, starter yoghurt komersil, sukrosa, fruktosa, media MRS agar, aquades, alkohol 95%, spirtus, alumunium foil, tissue dan kapas. Penelitian menggunakan
metode percobaan dan rancangan Nested 8 perlakuan 3 ulangan, A1B0 = sukrosa level 0%, A1B1 = sukrosa level 4%, A1B2 = sukrosa level 6%, A1B3 = sukrosa level 8%, A2B0 = fruktosa level 0%, A2B1 = fruktosa level 4%, A2B2 = fruktosa level 4%, A2B3 = fruktosa level 8% dan diuji lanjut menggunakan uji BNT 5%. Variabel yang diamati total BAL dan nilai pH. Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa penambahan berbagai jenis gula dan level dalam jenis gula berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap total BAL yoghurt susu kambing dan penambahan level dalam jenis gula berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap nilai pH yoghurt susu kambing. Rata-rata total BAL (CFU/ml) A2B0 = 9x106 ± 0,12a, A1B0 = 1x107 ± 0,08ab, A2B1 = 1,1x107 ± 0,11abc, A2B2 =
1,3x107 ± 0,08abcd, A2B3 = 1,5x107 ± 0,12bcd, A1B1 = 1,6x107 ± 0,08cd, A1B2 = 1,6x107 ± 0,06 cd, A1B3 = 2x107 ± 0,12d. Rata-rata nilai pH A1B3 = 4,10 ± 0,08a, A2B3 = 4,17 ± 0,12ab, A1B2 = 4,20 ± 0,08 ab, A1B1 = 4,37 ± 0,09abc, A2B2 = 4,40 ± 0,08bc, A2B1 = 4,50 ± 0,08c, A1B0 = 4,57 ± 0,05c,
A2B0 = 4,60 ± 0,16c. Kesimpulan penelitian bahwa Semakin tinggi penambahan level sukrosa dan fruktosa pada yoghurt susu kambing maka meningkatkan total BAL dan menurunkan nilai pH. Penambahan berbagai level sukrosa dan fruktosa pada total Bakteri Asam Laktat (BAL) dan nilai pH yoghurt susu kambing yang optimal pada penambahan sukrosa dengan level 8%. Disarankan untuk menggunakan penambahan sukrosa level 4% dalam pembuatan yoghurt susu kambing karena lebih ekonomis.
Kata kunci : Yoghurt kambing, sukrosa, fruktosa, total BAL, nilai pH


Full Text:

PDF

References


Anonimus, 2009. SNI Yoghurt (SNI 2981:

. Jakarta: Dewan

Standardisasi Nasional.

Anonimus, 2014. Jumlah Populasi Ternak di

Indonesia Tahun 2014.

https://www.google.com/search.di

gilib.unila.ac.id. (diakses tanggal

juni 2019)

Buckle, K.A., Edwards, R.A., Fleet, G.H. and

Wootton, M., 1987. Ilmu Pangan

(Hari Purnomo dan Adiono,

Penerjemah). Jakarta: Penerbit

Universitas Indonesia.

Buckle, K.A., Edwards, R.A., Fleet, G.H.,

Wootton, M., Purnomo, H. and

Adiono, 2007. Ilmu pangan.

Universitas Indonesia.

Darwin, P., 2013. Menikmati Gula Tanpa

Rasa Takut. Yogyakarta: Sinar

Ilmu.

Diantoro, A., Rohman, M., Budiarti, R. and

Palupi, H.T., 2015. Pengaruh

penambahan ekstrak daun kelor

(Moringa Oleifera L.) terhadap

kualitas yoghurt. TEKNOLOGI

PANGAN: Media Informasi dan

Komunikasi Ilmiah Teknologi

Pertanian, 6(2).

Hadiwiyoto, S., 1983. Hasil-Hasil Olahan

Susu, Ikan, Daging dan Telur.

Liberty, Yogyakarta.

Maryana, D., 2014. Pengaruh Penambahan

Sukrosa Terhadap Jumlah Bakteri

dan Keasaman Whey Fermentasi

dengan Menggunakan Kombinasi

Lactobacillus plantarum dan

Lactobacillus acidophilus.

Universitas Hasanuddin,

Makassar.

Moat, A. G & Foster, J. W., 1995. Microbial

Phyasiology. Willey- Liss, Inc.

New

York.

Oberman, H., 1985. Microbiology of

Fermented Foods. Elrevier

Applied Science Publishers

Rahmawati, R. D., 2006. Studi Viabilitas dan

Aktivitas Antimikrobial Bakteri

Probiotik (Lactobacillus

acidophillus) dalam Medium

Fermentasi Berbasis Susu dan

Bekatul selama Proses Fermentasi.

Skripsi. Jurusan Teknologi Hasil

Pertanian. Fakultas Teknologi

Pertanian. Universitas Brawijaya.

Malang.

Rahmawati I. R., 2014, Skripsi Pengaruh

Pemberian Serat Apel (Malus

sylvestris Mill) terhadap

Penurunan Berat Badan Tikus

Putih (Rattus norvegicus strain

wistar) yang Diberi Diet Tinggi

Lemak, Malang: UMM.

Surono, I.S. 2004. Probiotik Susu Fermentasi

dan Kesehatan. Yayasan

Pengusaha Makanan dan

Minuman Seluruh Indonesia

(YAPMMI). TRICK. Jakarta. p

-32

Winarno, F.G. and Fernandez, I.E., 2007.

Susu dan Produk Fermentasinya.

M-brio Press, Bogor.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.